4 Peluang Usaha Cocok Untuk Anak Muda

shares |

1. Bisnis Online


Di zaman ini, bisnis online adalah usaha pokok sekaligus usaha tipe penunjang yang sangat besar dan signifikan pengaruhnya bagi para pebisnis itu sendiri maupun pebisnis lainnya yang tidak secara langsung bersinggungan dengan dunia internet.

Bisnis online kami rekomendasikan menjadi pilihan pertama dan utama yang sebaiknya dipilih dan dikuasai oleh anak anak muda, mengingat akan pentingnya internet terutama peranannya sebagai salah satu cara dan strategi pemasaran yang sangat handal pada zaman serba cepat dan dinamis ini.
Selain itu Bisnis online sangat baik pula bila dilakukan oleh anak muda karena kebanyakan anak muda juga sangatlah dinamis dan masih cenderung menyukai kebebasan. Hal tersebut tentunya sangatlah cocok dengan karakteristik pebisnis online, karena kebanyakan bisnis online sangat flexible, yang artinya bisa dilakukan kapan dan dimanapun.

Bisnis Online juga terbilang cukup mudah untuk dijalankan oleh anak muda bukan?
Sementara pesaing mereka yakni kebanyakan generasi tua, sebagian besarnya tidaklah cukup mumpuni dalam menguasai bisnis berbasis teknologi internet ini.
Lebih lebih untuk terus dapat mengikuti perkembangan teknologi, khususnya perkembangan dunia bisnis berbasis internet.
Faktor inilah yang membuat bisnis online sangat penulis rekomendasikan bagi para kawula muda yang sedang sangat bersemangat untuk memulai sebuah bisnis.
Selain itu, ragam pilihan bisnis online juga sangat banyak sekali dan peluang bisnis yang ada dalam lingkup bisnis online ini juga terus menerus mengalami perkembangan yang pesat, bisnis online sebagaimana telah populer diketahui adalah jenis usaha yang bisa dijadikan usaha pokok, usaha musiman, usaha sampingan atau part time, bisnis tipe freelance dsb.

Namun suka dan tidak suka serta cocok dan tidak cocok adalah murni dari minat dan bakat masing masing anak muda, tapi jangan khawatir bagi yang merasa kurang cocok dengan dunia bisnis online, masih buanyak kok ide ide bisnis lainnya yang juga cocok untuk anak muda, dan sebagai pemula peluangnya juga masih sangat terbuka lebar dan mudah untuk dijadikan sarana melatih dan mempertajam insting untuk menentukan dan mengatur sebuah bisnis..

2. Jual Pulsa Elektrik

Berjualan pulsa elektrik, khususnya untuk yang bertipe sampingan rumahan selama ini mungkin dianggap hayala bisnis main main saja bagi sebagian orang.

Akan tetapi bila ditekuni dengan baik, bisnis yang hanya membutuhkan modal lancar awal kurang dari  100 ribu rupia saja ini bisa luar biasa menguntungkan bila dilakukan dan dikelola secara profesional dan disiplin.


Dan anak muda sebagai pihak yang telah begitu dekat dan familiar dengan hape sebagai senjata utama bisnis jual pulsa elektrik ini tentunya adalah pihak yang paling pertama dan paling utama serta paling cocok untuk menggeluti bisnis di bidang ini.


Berjualan pulsa admin rekomendasikan bagi anak muda, seperti pelajar dan para mahasiswa karena selain cukup membantu aktifitas mereka sendiri juga dapat digunakan sebagai sarana untuk mendapatkan penghasilan tambahan yang lumayan dengan modal usaha yang kecil dan nyaris tanpa menggangu kegiatan belajar di sekolah maupun di kampus.

3. Buka Kafe / Warung Minuman


Bagi anda para pebisnis muda yang lebih suka menjalankan bisnis bertipe slow, elegan namun deras dalam pendapatan, sepertinya akan cocok untuk mencoba menjalankan dan menekuni peluang usaha bidang usaha yang satu ini.
Beberapa contoh ide bisnis yang cocok untuk kamu para kawula muda dalam bidang usaha ini antara lain : 
1. Membuka Usaha Drink Tea

2. Buka Usaha Ice Cream Kreatif

3. Usaha Minuman Hot Chocolate

4. Usaha Minuman Ice Blend Cappucino Cincau

5. Usaha Kafe dan Kedai Kopi (Warkop)

6. Usaha Kedai Jajanan Pasar Tradisional dll.

7. Usaha Berjualan Dingin Es Kelapa Muda (Panduan Untuk Para Pemula)

4. Membuka Bisnis Fashion Shop

Peluang bisnis terbaik dan cocok untuk anak muda selanjutnya adalah dalam Bidang Fashion shop, alias memproduksi dan menjual pakaian unik desain anda sendiri yang limited edition.
Anda pasti tahu bahwa kebanyakan orang tidak begitu senang apabila mereka menemukan baju yang sama persis yang sedang mereka kenakan juga dipakai oleh orang lain bukan? lebih lebih dalam sebuah party ataupun sekedar nongkrong di tempat tempat favorit.
Tentu saja permasalahan itu adalah peluang bisnis yang cukup bagus untuk bagi anda para anak muda, pemecahan masalah ini bukankah sebuah peluang yang bagus ?
Anda bisa merancang, membuat dan memasarkan berbagai jenis dan desain baju yang unik yang anda inginkan ini sendirian ataupun bekerja sama dengan partner atau teman teman anda untuk dapat memasuki dan bersaing dalam pasar fashion yang sangat potensial.

Dalam usaha ini kekreatifan dan semangat muda anda adalah andalan utamanya.
Sumber : http://nyeduhkopi.blogspot.co.id
Oleh     : Suresna - AP 201

Related Posts

0 komentar:

Posting Komentar